Responsive Menu
Add more content here...
POSBORNEO.COM | PT TAJUK SALEMPANG JAYA | KALTENG SEMAKIN BERKAH | KALSEL BABUSSALAM

Home / DPRD Kapuas

Rabu, 3 Januari 2024 - 10:25 WIB

Legislator Kapuas ini Apresiasi Distan Telah Vaksinasi Rabies pada Ribuan Hewan

Anggota DPRD Kapuas, Yetty Indriana

POSBORNEO.COM, KUALAKAPUAS – Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Kapuas, Yetty Indriana mengapresiasi Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Kapuas melalui Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan.

Dimana OPD dimaksud sudah melakukan vaksinasi rabies terhadap 2.403 ekor hewan yang tersebar di 10 kecamatan di akhir tahun 2023.

Menurut Politisi dari Partai Gerindra langkah tersebut sangat baik sebagai upaya dalam mencegah munculnya rabies terhadap hewan yang dipelihara warga.

Mengingat, lanjut dia rabies juga dapat menular kepada manusia, sehingga dapat mengganggu kesehatan.

“Kami apresiasi apa yang sudah dilakukan Distan Kapuas melakukan vaksinasi rabies,” kata Yetty, Rabu (3/1/2024).

Dia juga mengapresiasi kesadaran masyarakat yang semakin meningkat dan ingin memvaksinkan hewan yang dipeliharanya.

Sebelumnya, Kepala Distan Kapuas, Yaya melalui Medik Veteriner Muda, drh Anik Ariswandani mengatakan, 10 kecamatan yang jadi sasaran yaitu Basarang, Kapuas Hilir, Mantangai, Kapuas Barat, Bataguh, Selat, Kapuas Murung, Kapuas Tengah, Kapuas Hulu dan Timpah. 

“Kegiatan dilaksanakan serentak pada bulan Desember kemarin terhadap 2.403 ekor HPR (hewan penular rabies),” ucap Anik. (adv)

Anggota DPRD Kapuas, Yetty Indriana

Share :

Baca Juga

DPRD Kapuas

Resmi Dilantik, Anggota DPRD Kapuas H Abdullah Siap Jalankan Amanah untuk Rakyat

DPRD Kapuas

Dilantik Jadi Anggota DPRD Kapuas, Ardiansah dan Septi Purnama Sari Sampaikan Terimakasih kepada Masyarakat

DPRD Kapuas

Resmi Dilantik Jadi Anggota DPRD Kapuas, Arhensa Mullah Muhammad Siap Berkontribusi Maksimal untuk Daerah

DPRD Kapuas

Dilantik Jadi Anggota DPRD Kapuas, Yunaningsih Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat

DPRD Kapuas

Pj Bupati Kapuas H Darliansjah Hadiri Pelantikan Anggota DPRD Kapuas Periode 2024-2029

DPRD Kapuas

40 Anggota DPRD Kapuas Periode 2024-2029 Resmi Dilantik, Berikut Daftarnya

DPRD Kapuas

DPRD Kapuas Kunker ke Tanah Laut, Konsultasi Tugas & Fungsi Banggar-Banmus

DPRD Kapuas

Rapat Paripurna, Pj Bupati Sampaikan LKPj Anggaran 2023 ke DPRD Kapuas