POSBORNEO.COM | PT TAJUK SALEMPANG JAYA | KALTENG SEMAKIN BERKAH | KALSEL BEKERJA BERSAMA MERANGKUL SEMUA

Home / Kapuas Kota Air

Jumat, 7 November 2025 - 08:00 WIB

Jaga Keindahan Kota, Pemkab Kapuas Gelar Jumat Bersih dan Hijau

Bupati Kapuas H Muhammad Wiyatno menanam pohon di kawasan Ruang Terbuka Hijau (RTH) samping Rumah Jabatan Bupati Kapuas dalam rangka kegiatan Jumat Bersih dan Hijau Tahun 2025, Jumat (7/11/2025) pagi.

Bupati Kapuas H Muhammad Wiyatno menanam pohon di kawasan Ruang Terbuka Hijau (RTH) samping Rumah Jabatan Bupati Kapuas dalam rangka kegiatan Jumat Bersih dan Hijau Tahun 2025, Jumat (7/11/2025) pagi.

POSBORNEO.COM, KUALAKAPUAS – Pemerintah Kabupaten Kapuas melaksanakan kegiatan Jumat Bersih dan Hijau Tahun 2025 di area Ruang Terbuka Hijau (RTH) samping Rumah Jabatan Bupati Kapuas, Jumat (7/11/2025) pagi.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Bupati Kapuas H. Muhammad Wiyatno dan diikuti oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).

Peserta kegiatan dari berbagai instansi di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas.

Kegiatan yang diinisiasi oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLHK) Kabupaten Kapuas ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam menjaga kebersihan serta memperindah wajah kota melalui gerakan bersama aparatur pemerintah.

Selain pembersihan lingkungan, juga dilakukan penanaman pohon dan penghijauan di kawasan RTH.

Dalam arahannya, Bupati Kapuas H. Muhammad Wiyatno menyampaikan bahwa area Ruang Terbuka Hijau tersebut direncanakan menjadi kawasan penghijauan dalam kota.

Ia menegaskan pentingnya sinergi antara perangkat daerah dalam menata lingkungan agar tetap asri dan nyaman.

“Mari kita bersama-sama melakukan pembersihan dan penanaman pohon. Dinas Pertanian dan DLHK telah menyiapkan bibit tanaman serta rumput untuk mendukung kegiatan ini. Mari kita jaga agar lingkungan kita selalu hijau dan bersih,” ujarnya.

Kegiatan berlangsung dengan suasana kebersamaan dan gotong royong. Para peserta tampak antusias membersihkan lingkungan sekitar, menanam bibit pohon, serta menata area hijau yang akan menjadi salah satu titik penghijauan di pusat kota.

Melalui kegiatan Jumat Bersih dan Hijau ini, Pemerintah Kabupaten Kapuas menegaskan komitmennya dalam mewujudkan lingkungan yang bersih, indah, dan lestari, sekaligus menggerakkan semangat aparatur untuk menjadi teladan dalam menjaga kebersihan dan kelestarian alam. (*)

Share :

Baca Juga

Kapuas Kota Air

Peduli Pendidikan, PLN Hadir Lewat Program TJSL “Cahaya Sang Penimba Ilmu” di Kapuas

Kapuas Kota Air

Disparbudpora Kapuas Gelar Sosialisasi Pemuda, Dibuka Staf Ahli Bupati

Kapuas Kota Air

Kapuas Akan Pecahkan Rekor MURI Mangarungut dan Mangacapi

Kapuas Kota Air

Pemkab Kapuas Gelar Seleksi Terbuka dan Kompetitif Pengisian JPT

Kapuas Kota Air

Wabup Dodo Hadiri Perayaan Natal Lansia Resort GKE Kuala Kapuas

Kapuas Kota Air

Wakil Bupati Kapuas Hadiri Ibadah dan Perayaan Natal Resort GKE Kapuas Seberang

Kapuas Kota Air

Hadiri Gebyar Pajak Daerah, Wabup Kapuas Apresiasi Bapenda

Kapuas Kota Air

Pemkab Kapuas Sosialisasi Pengajuan Usulan Hibah/Bansos melalui SIPD