POSBORNEO.COM | PT TAJUK SALEMPANG JAYA | KALTENG SEMAKIN BERKAH | KALSEL BEKERJA BERSAMA MERANGKUL SEMUA

Home / DPRD Kapuas / Kapuas Kota Air / Pos Kalteng

Senin, 10 Maret 2025 - 20:39 WIB

Bupati dan Wabup Hadiri Buka Puasa Bersama dan Silaturahmi di DPRD Kapuas

Bupati Kapuas, H Muhammad Wiyatno, didampingi Wakil Bupati Kapuas, Dodo, menghadiri Buka Puasa Bersama dan Silaturahmi yang diselenggarakan DPRD Kabupaten Kapuas, bertempat di Ruang Rapat Gabungan DPRD Kapuas, Senin (10/3/2025) sore.

Bupati Kapuas, H Muhammad Wiyatno, didampingi Wakil Bupati Kapuas, Dodo, menghadiri Buka Puasa Bersama dan Silaturahmi yang diselenggarakan DPRD Kabupaten Kapuas, bertempat di Ruang Rapat Gabungan DPRD Kapuas, Senin (10/3/2025) sore.

POSBORNEO.COM, KUALAKAPUAS – Bupati Kapuas, H Muhammad Wiyatno, didampingi Wakil Bupati Kapuas, Dodo, menghadiri Buka Puasa Bersama dan Silaturahmi yang diselenggarakan DPRD Kabupaten Kapuas, bertempat di Ruang Rapat Gabungan DPRD Kapuas, Senin (10/3/2025) sore.

Buka Puasa Bersama tersebut diikuti jajaran Kepala OPD lingkup Pemkab Kapuas, Anggota Dewan dan Sekretariat DPRD Kapuas serta sejumlah Tokoh Agama setempat dengan diisi Tausiah Agama dari Guru H Saukani.

Mengawali sambutannya, Bupati Kapuas, H.M Wiyatno, mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan buka puasa bersama ini yang mana dapat mempererat silaturahmi antar pemerintah dan anggota dewan.

Kemudian lanjutnya, telah dilaksanakan juga rapat-rapat dengan SOPD di Kabupaten Kapuas, terlebih dalam hal pendalaman terkait program-program yang sudah maupun yang akan berjalan kedepannya.

Disampaikannya juga mengenai arahan Bapak Presiden di Magelang, arahan dari Mendagri dan Ibu Sri Mulyani serta menteri-menteri yang lain berkaitan dengan penggunaan anggaran yang semaksimal mungkin untuk kesejahteraan masyarakat dan penggunaan anggaran yang terukur serta sasaran yang akan dicapai.

Sementara itu, Wakil Ketua I DPRD Kapuas, Yohanes, menuturkan bahwa kegiatan buka puasa bersama ini rutin dilaksanakan setiap tahunnya untuk menjalin dan merajut kebersamaan antar sesama dengan harapan untuk terus berlanjutnya kegiatan ini di tahun-tahun mendatang. (*)

 

Share :

Baca Juga

Kapuas Kota Air

Turun ke Jalan Berbagi Takjil di Kapuas, Potret Merakyat Anggota DPD RI Siti Aseanti

Kapuas Kota Air

Momen Ramadan, Kajari Silaturahmi ke PWI Kabupaten Kapuas

Kapuas Kota Air

Nyelong Inga Simon Hadiri Buka Puasa Bersama di Panti Asuhan Budi Sejahtera Kapuas

Kapuas Kota Air

Belasan Ribu Warga Terdampak Banjir di Wilayah Hulu Kapuas, Bupati dan Wabup Kirimkan Bantuan

Hukum & Peristiwa

Dua Kasus Sabu Diungkap Satresnarkoba Polres Kapuas, Implementasi Program Asta Cita

Kapuas Kota Air

Ketua Dekranasda Kapuas Apresiasi Karya Pengrajin Lokal, Harapkan Mampu Bersaing di Pasaran

Kapuas Kota Air

Tunjang Layanan, Penataan Lingkungan Jadi Sorotan Bupati Kapuas saat Sidak Rumah Sakit

Kapuas Kota Air

Tinjau Kondisi Pasar, Ini yang Jadi Perhatian Wakil Bupati Kapuas